Jakarta, 14 November 2022 – Tim Promosi Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. HAMKA ikut serta dalam acara Bandung Education Fair 2022 yang diselenggarakan di Kabupaten Bandung, Jawa Barat.
Bandung Education Fair 2022 diselenggarakan selama 3 hari, 08-10 November 2022 dan berlangsung pada pukul 08.00 WIB – 15.00 WIB, tepatnya di Gedung Budaya Sabilulungan, Kec. Soreang, Kab. Bandung, Jawa Barat.
Antusiasme peserta diikuti oleh seluruh siswa SMAN/SMK/MA Sederajat se-Kabutapen Bandung selama 3 hari berturut-turut.
Acara ini dihadiri oleh PTN dan PTS Indonesia, salah satunya adalah UHAMKA. Kehadiran UHAMKA cukup memberikan ruang dengan membuka booth yang diperuntukkan para peserta, baik siswa maupun guru SMA/SMK/MA Sederajat se-Kabutapen Bandung.
Pembukaan booth tersebut bertujuan agar bisa memperkenalkan UHAMKA sebagai perguruan tinggi Muhammadiyah yang telah terakreditasi Unggul di Jakarta dan menjadi pilihan terbaik untuk melanjutkan studi pendidikan S1/D4/D3 maupun S2 dan S3.

Tidak hanya itu, kegiatan ini juga menghadirkan berbagai macam lomba, seperti lomba seni kreasi tari dan lomba musik akustik hingga pembukaan booth UMKM.
Bandung Education Fair 2022 yang berlangsung selama 3 hari ini mampu memberikan wadah bagi perguruan tinggi di Indonesia dan siswa/siswi untuk mengetahui universitas terbaik yang sesuai dengan keinginan, bakat serta minat masing-masing peserta.